Ka'bah di Mekkah tempat menjalankan ibadah umroh /Unsplash.com/@izuddinhelmi/
Saat menjalankan ibadah umroh, menjaga diri dan sikap menjadi hal penting berikutnya setelah mempersiapkan keperluan material.
Tak jarang, peristiwa aneh yang dialami jamaah umroh disebabkan oleh perilaku maupun perkataan yang tidak dijaga.
Jamaah umroh ini menceritakan salah satu pengalaman tersebut. Bermula saat niat baiknya ingin memberangkatkan haji kedua orang tua.
Tidak disangka, justru ia mendapatkan tawaran untuk pergi umroh dari kerabatnya, dengan cuma-cuma, setahun sebelum keberangkatan haji sang ibu.
Mengetahui hal tersebut, ibunda dari jamaah itu memberikan pesan kepadanya agar bisa mencium hajar aswad.
Karena tekadnya yang ingin mewujudkan pesan ibunya, jamaah itu akhirnya bisa mencium hajar aswad tanpa perlu terlalu bersusah payah, dalam satu menit di antara desakan orang-orang yang juga ingin melakukan hal yang sama.